Terima Kasih Sudah Singgah Satumat

Daftas Isi

Kamis, 05 Agustus 2010

Keong Racun Ada Versi Bulenya Juga Lho

Aksi Shinta dan Jojo menari-nari genit sambil menggerakkan bibirnya mengikuti lirik lagu “Keong Racun” di situs YouTube mengundang banyak perhatian. Tak hanya dari kalangan publik Tanah Air, tapi juga publik mancanegara.
 
Belakangan aksi dua mojang Bandung itu, juga diikuti dua gadis bule yang meniru aksi Shinta dan Jojo di situs YouTube. Sejak Rabu (4/8/2010) sore, aksi dua gadis bule bernyanyi lip sync lagu “Keong Racun”, mulai mencuri perhatian.
Sejumlah komentar pun bermunculan menyusul aksi mereka dalam video berjudul Keong Racun-Bule Version berdurasi 5,08 menit itu. Yang menarik, tentu saja karena salah satu dari gadis tersebut menari-nari genit dan lumayan paham dengan lirik lagu “Keong Racun” yang menyebar bak virus itu.

Hingga saat ini, belum diketahui pasti siapakah kedua gadis tersebut dan dari negara mana mereka berasal. Namun sejak beredar pada Rabu (4/8/2010), kemunculan mereka langsung memancing banyak komentar dan sempat menjadi perbincangan hangat di sejumlah situs jejaring sosial, tak terkecuali situs microblogging twitter.
Bahkan kabar beredarnya video “Keong Racun” versi bule ini sempat menjadi pembicaraan hangat (trending topic) di situs tersebut. Pada Rabu sore, “Keong Racun” sempat menduduki posisi kedua trending topic di twitter mengalahkan pembicaraan soal film Last Airbender dan Inception, yang dibintangi aktor Leonardo DiCaprio itu. [kompas]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails